TANJUNG PATI, – Lima hari pasca pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Limapuluh Kota, hasilnya sudah bisa diketahui siapa yang akan jadi pemenang untuk memimpin daerah tersebut untuk 5 tahun kedepan. Yaitu pasangan Safni-Ahlul Badrito Resha yang diusung Hanura PDIP dan PKS.
Berbagai hitungan cepat dengan hasil yang berbeda-beda tanpa diketahui sumbernya pun bertebaran di dunia maya. Dari hitungan cepat yang beredar, tetap pasangan Safni-Rito selalu unggul.

Tetapi, untuk peraih suara terbanyak 2 dan 3 , itu yang berbeda beda. Ada hitungan cepat Deni-Riko peraih suara terbanyak II dan pasangan Safaruddin-Darman peraih suara terbanyak III.
Ada juga hitungan cepat yang menguarkan pasangan Safaruddin-Darman peraih suara terbanyak II dan pasangan Deni-Riko peraih suara terbanyak III.
Dengan kondisi itu, tokoh masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota Wendi Chandra menghimbau seluruh warga untuk tetap bersabar menunggu hasil resmi dari KPU.
“Kita harap seluruh masyarakat tetap bersabar. Apapun hasil Pilkada nantinya, itu kondisi yang diinginkan oleh masyarakat,” ujar Wendi Chandra pada Senin (2/12) pagi.
Mantan Wakil Ketua DPRD Limapuluh Kota itu juga mempersilahkan kepada pasangan calon yang belum puas dengan hasil Pilkada atau menemukan kecurangan-kecurangan selama Pilkada, bisa menyalurkan kondisi tersebut ke lembaga resmi sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Kita harap kepada seluruh masyarakat tetapi bersabar menunggu hasil resmi dari Pilkada ini. Siapapun pemenangnya itu kondisi sebenarnya dari Pilkada Kabupaten Limapuluh Kota. (*)